0 0
Read Time:2 Minute, 42 Second

Menjalani berbagai aktivitas di rumah, seperti beristirahat, membersihkan, merapikan, dan menyiapkan hidangan adalah hal rutin yang biasa dilakukan oleh sebagian besar orang. Seiring perkembangan zaman, berbagai aktivitas tersebut bisa dilakukan dengan bantuan peralatan rumah tangga modern yang didukung oleh teknologi mutakhir. Berikut ini adalah 5 peralatan rumah tangga canggih dan bisa membuat berbagai aktivitas makin mudah dan juga praktis.

1. Pembasmi nyamuk elektrik untuk kualitas Istirahat yang lebih baik

5 Peralatan Rumah Tangga Canggih | Source Image: Shopee
5 Peralatan Rumah Tangga Canggih | Source Image: Shopee

Saat sedang berada di rumah, biasanya kita memanfaatkannya untuk beristirahat, seperti tidur, menyaksikan tayangan favorit, atau bersantai sejenak. Namun, nyamuk seringkali membuat istirahat kita tidak nyaman. Nah sekarang kamu nggak perlu raket nyamuk atau obat nyamuk bakar dengan asap mengganggu. Telah hadir pembasmi nyamuk elektrik canggih tanpa suara bising, asap, atau bau menyengat. Jadi, kamu bisa lebih rileks deh saat beristirahat.

2. Air fryer penggorengan elektrik yang bisa menghemat penggunaan minyak 

5 Peralatan Rumah Tangga Canggih | Source Image: bicycling.com

Apakah kamu punya hobi memasak? Kalo iya pasti saat menggoreng makanan kamu  membutuhkan beberapa peralatan dapur, seperti penggorengan, sodet, saringan, dan minyak goreng. Namun, sekarang kamu bisa memasak makanan favorit dengan mengandalkan satu alat saja bernama air fryer. Ada banyak kelebihan yang ditawarkan air fryer, di antaranya lebih ekonomis dan makanan yang dihasilkan akan lebih sehat karena tidak mengandung minyak berlebih. 

3. Stop buat angkat-angkat galon lagi! Ada water pump galon elektrik nih

5 Peralatan Rumah Tangga Canggih | Source Image: ProductNation

Salah satu hal yang hal yang butuh tenaga ekstra adalah mengangkat galon ke atas dispenser. Sedangkan harga dispenser galon bawah relatif lebih mahal dibandingkan harga dispenser biasa. Nah, kalo udah begini, ini waktunya kamu beralih ke water pump galon elektrik. Selain harganya lebih terjangkau, alat ini juga mudah dipasang. Alat ini cocok banget buat kamu yang ngekos karena bentuknya lebih ringkas dibandingkan penggunaan dispenser. Jadi, tak membutuhkan banyak ruang. So, nggak bakal takut sakit pinggang lagi deh. 

4. Hanger pengering baju membantu banget di kala musim hujan seperti sekarang

5 Peralatan Rumah Tangga Canggih | Source Image: JakartaNotebook.com

Hanger biasanya digunakan untuk menjemur dan menggantung baju. Namun seiring berkembangnya teknologi hanger bisa digunakan untuk mengeringkan baju lebih cepat dibandingkan hanya mengandalkan sinar matahari. Hanger ini mampu menghasilkan uap panas yang akan mengeringkan pakaian dengan maksimal. Hanger tipe tertentu juga dapat dilepas pasang sehingga bisa dibawa saat traveling atau bepergian.

5. Clean robot automatic cleaner buat kegiatan menyapu jadi makin praktis

5 Peralatan Rumah Tangga Canggih | Source Image:Blibli.com

Ketika hendak membersihkan lantai, pasti kita mengandalkan sapu, pel, atau pengki. Sekarang kita bisa mengandalkan robot untuk melakukan kegiatan bersih-bersih tanpa harus mengeluarkan tenaga ekstra. Clean robot automatic cleaner dilengkapi dengan sensor khusus dan akan otomatis berbalik arah jika menemui hambatan. Kamu hanya membutuhkan baterai untuk mengoperasikan alat unik yang satu ini.

Nah, itu dia 5 peralatan rumah tangga modern yang bisa jadi solusi buat kamu yang ingin hidup lebih praktis. Alat-alat tersebut juga mudah ditemukan karena sudah tersedia di berbagai marketplace. Semoga membantu ya!

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *